Kunjungan Anggota DPD RI, AWK : Bahas Data Kemiskinan dan Kolaborasi Statistik - Berita dan Siaran Pers - Badan Pusat Statistik Provinsi Bali

Anda membutuhkan layanan data dan konsultasi statistik? Silahkan melalui layanan chat Whatsapp di nomor 081-810-5100 dan email pst5100@bps.go.id. Seluruh pelayanan kami gratis (tidak dipungut biaya).

Beranda

Produk - Berita dan Siaran Pers

Kunjungan Anggota DPD RI, AWK : Bahas Data Kemiskinan dan Kolaborasi Statistik

Kunjungan Anggota DPD RI, AWK : Bahas Data Kemiskinan dan Kolaborasi Statistik

Kunjungan Anggota DPD RI, AWK : Bahas Data Kemiskinan dan Kolaborasi Statistik

31 Juli 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Anggota Komite I DPD RI utusan Provinsi Bali, Dr. Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna (AWK), melakukan kunjungan kerja ke kantor BPS Provinsi Bali membahas pemanfaatan data kemiskinan, tantangan literasi statistik, dan pentingnya kolaborasi dan sinergi lintas lembaga menjelang Sensus Ekonomi 2026 (SE2026) tahun depan (31/7).


Pada pertemuan tersebut, Kepala BPS Provinsi Bali, Agus Gede Hendrayana Hermawan, menjelaskan definisi dan pendekatan yang digunakan dalam penghitungan kemiskinan. Ia menyampaikan bahwa meskipun angka kemiskinan di Bali menurun, tantangan masih ada, terutama terkait ketimpangan dan pemerataan hasil pembangunan.


AWK mendorong BPS untuk memperkuat literasi statistik dan membangun komunikasi yang lebih terbuka dengan pemangku kebijakan. BPS juga diharapkan memperluas kemitraan dengan DPD RI, perguruan tinggi, sekolah, dan asosiasi, serta memastikan publikasi data dilakukan secara transparan dan kontekstual.


Pertemuan diakhiri dengan komitmen bersama memperkuat literasi statistik dan sinergi lanjutan menjelang pelaksanaan Sensus Ekonomi 2026.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Bali (Statistics of Bali Province)Jl. Raya Puputan (Renon) No 1

Denpasar 80226

Telepon: (0361) 238159

243696

Whatsapp (chat): 081-810-5100

Fax: (0361) 238162

Email : pst5100@bps.go.id

logo_footer

Government Public Relation

Sumber dari Kementerian Komunikasi dan Digital

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik