Indeks Tendensi Konsumen Triwulan II – 2019 - Badan Pusat Statistik Provinsi Bali

Anda membutuhkan layanan data dan konsultasi statistik? Silahkan melalui layanan chat Whatsapp di nomor 081-810-5100 dan email pst5100@bps.go.id. Seluruh pelayanan kami gratis (tidak dipungut biaya).

Indeks Tendensi Konsumen Triwulan II – 2019

Tanggal Rilis : 5 Agustus 2019
Ukuran File : 1.34 MB

Abstraksi

Kondisi ekonomi masyarakat Bali dalam memenuhi kebutuhan konsumsinya pada triwulan II 2019 secara umum dipersepsikan sebagai membaik dibanding yang dirasakan pada triwulan sebelumnya. Keadaan ini tercermin dari besaran Indeks Tendensi Konsumen (ITK) yang tercatat sebesar 113,72.


 

Tingkat “kenyamanan” konsumen tersebut pada triwulan II 2019, tercatat meningkat sebesar 3,67 poin dari capaian triwulan sebelumnya yang ketika itu tercatat sebesar 110,05.


 

Meningkatnya capaian ITK Bali triwulan II 2019 tersebut dicerminkan oleh capaian ketiga komponen penyusunnya yang seluruhnya telah mencapai tingkat “nyaman”. Komponen “Pendapatan Kini” mencapai indeks sebesar 109,53, komponen “Volume Konsumsi” mencatat indeks sebesar 116,95 dan komponen “Pengaruh Inflasi” mencatatkan indeks sebesar 119,05. Ketiganya berada pada capaian indeks lebih dari 100, yang bisa dianggap sebagai batas persepsi “nyaman”.


 

Membayangkan periode mendatang (triwulan III 2019) masyarakat Bali mempersepsikan bahwa upaya pemenuhan konsumsinya masih akan berada pada zona nyaman, dengan ITK mendatang sebesar 103,81.


 

Tingkat pendapatan mendatang diperkirakan akan berada pada besaran 111,97. Rencana pembelian barang tahan lama diperkirakan turun pada 89,5.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Bali (Statistics of Bali Province)Jl. Raya Puputan (Renon) No 1

Denpasar 80226

Telepon: (0361) 238159

243696

Whatsapp (chat): 081-810-5100

Fax: (0361) 238162

Email : pst5100@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik