April 2018, The Farmer Terms of Trade of Bali Province is 103,18. - BPS-Statistics Indonesia Bali Province

You need data services and statistical consulting? Please go through the Whatsapp chat service on 081-810-5100 and email to pst5100@bps.go.id. All of our services is free of charge.

April 2018, The Farmer Terms of Trade of Bali Province is 103,18.

Release Date : May 2, 2018
File Size : 0.77 MB

Abstract


  • Indeks Nilai Tukar Petani (NTP) Provinsi Bali di bulan April 2018 tercatat mengalami penurunan sebesar 0,31 persen, dari 103,50 pada bulan Maret 2018, menjadi 103,18. Dari sisi indeks yang diterima petani (It), tercatat penurunan sebesar 0,10 persen, dari 132,68 menjadi 132,54. Sementara itu dari sisi indeks yang dibayar petani (Ib), tercatat kenaikan sebesar 0,21 persen, dari 128,19 menjadi 128,45.
  • Penurunan NTP pada bulan April 2018 tercatat hampir di semua subsektor kecuali Peternakan yang naik sebesar 1,32 persen. Penurunan NTP paling besar tercatat pada Subsektor Tanaman Pangan yaitu sebesar 2,33 persen, disusul Subsektor Perikanan sebesar 0,70 persen, Subsektor Tanaman Perkebunan Rakyat 0,64 persen, dan Subsektor Hortikultura 0,40 persen.
    Pada bulan April 2018, Provinsi Bali tercatat mengalami inflasi perdesaan sebesar 0,20 persen. Sementara itu, secara nasional tercatat inflasi perdesaan sebesar 0,04 persen.
  • Dari 33 provinsi amatan inflasi perdesaan pada bulan April 2018, 24 provinsi tercatat mengalami inflasi, dengan inflasi tertinggi tercatat di Provinsi Gorontalo mencapai 1,45 persen dan terendah di Provinsi DKI Jakarta sebesar 0,01 persen. Sementara itu tercatat 9 provinsi mengalami deflasi, dengan deflasi terdalam tercatat di Provinsi D.I. Yogyakarta mencapai 0,58 persen.


Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Provinsi Bali (Statistics of Bali Province)Jl. Raya Puputan (Renon) No 1

Denpasar 80226

Telepon: (0361) 238159

243696

Whatsapp (chat): 081-810-5100

Fax: (0361) 238162

Email : pst5100@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia